728x90 AdSpace

Featured Post

Peluang Usaha Budidaya Ikan Hias Air Tawar (Ikan Diskus)

Rabu, 24 Februari 2016

Tata cara pendaftaran lowongan kerja PT Pegadaian (Persero) Tahun 2016

lowongan kerja, pegadaian, pendaftaran

Seperti telah di informasikan pada postingan sebelumnya mengenai PT. Pegadaian menerima karyawan dari putra dan putri terbaik dan juga Syarat Umum Bagi Pendaftar yang dapat dilihat disini maka berikut ini menjelaskan tata cara pendaftaran dari lowongan kerja PT. Pegadaian.

PENDAFTARAN
  1. Calon pelamar memasukkan data ke aplikasi e-recruitment di  rekrutmen.pegadaian.co.id  mulai tanggal 23 Februari 2016 pukul 22.00  WIB sampai dengan tanggal  28 Februari 2016 pukul 23.59  WIB.  
  2. Calon pelamar wajib mengisi semua data yang ada dengan keadaan yang sebenarnya.
  3. Sebelum mengisi data di e-recruitment, calon pelamar diharapkan mempersiapkan:
    • Data pribadi (yang ada dalam Kartu Tanda Penduduk)
    • Data Ijazah dan Transkrip Nilai Akademik
    • Data Akreditasi Jurusan dari ijazah
    • Pas foto ukuran 4 x 6dalam bentuk file jpeg dengan maksimal ukuran file 500Kb untuk di-upload
  4. Dihimbau kepada calon pelamar mempersiapkan dokumen-dokumen seperti yang dipersyaratakan pada tahap DAFTAR ULANG butir ke (2) di bawah.
  5. Dihimbau kepada pelamar untuk terus memantau informasi dan perkembangan proses rekrutmen ini di website www.pegadaian.co.id

DAFTAR ULANG
  1. Pelamar yang dinyatakan lulus tahap PENDAFTARAN diwajibkan melakukan daftar ulang pada tanggal dan tempat yang telah ditentukan.
  2. Dokumen-dokumen yang harus ada dan dibawa saat melakukan daftar ulang adalah:
  • Surat lamaran yang ditujukan kepada Direktur Utama PT Pegadaian (Persero) c.q Kepada Pemimpin Wilayah sesuai lokasi Kantor Wilayah tujuan pelamar;
  • Daftar Riwayat Hidup (CV);
  • Pas foto berwarna terbaru ukuran 4 X 6 sebanyak 3 lembar dan
  • Foto berwarna ukuran postcard seluruh badan sebanyak 1 lembar.
  • Foto Copy KTP yang masih berlaku sebanyak 1 lembar, jika KTP kedaluarsa karena KTP yang baru belum ada harus melampirkan surat keterangan minimal dari Kelurahan/Desa;
  • Foto Copy Akte Kelahiran / Surat Keterangan Lahir sebanyak 1 lembar;
  • Foto Copy Kartu Keluarga sebanyak 1 lembar;
  • Foto Copy Ijasah yang dilegalisir (oleh perguruan tinggi yang menerbitkan Ijazah atau sesuai peraturan Mendikbud RI Nomor 11 Tahun 2014), sedangkan Surat Keterangan Lulus tidak diperbolehkan;
  • Foto Copy Transkrip Nilai Akademik yang telah dilegalisir 1 lembar (oleh perguruan tinggi yang menerbitkan Ijazah atau sesuai peraturan Mendikbud RI Nomor 11 Tahun 2014);
  • Foto Copy Surat Keterangan Akreditasi Jurusan atau hasil cetakan dari pencarian di ban-pt.kemdiknas.go.id/direktori.php(bila di Ijasah tidak mencantumkan akreditasi)
  • Asli Surat Keterangan Belum Menikah (minimal dari Kelurahan/Desa setempat);
  • Asli Surat Keterangan Kelakuan Baik (SKKB)/Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dari Kepolisian yang masih berlaku atau fotokopi yang telah dilegalisir dan masih berlaku;
  • Asli Surat Keterangan Tidak Buta Warna dari Rumah Sakit/Puskesmas atau fotokopi yang telah dilegalisir;
  • Asli Surat Bebas Narkoba dari Rumah Sakit/Puskesmas atau fotokopi yang telah dilegalisir dan masih berlaku.
  • Membuat surat pernyataan bermaterai Rp.6.000,- (surat pernyataan harusmemuat item-item seperti dibawah ini), yang menyatakan :
    • Bersedia mematuhi seluruh ketentuan seleksi penerimaan .
    • Menyatakan kebenaran seluruh dokumen yang dilampirkan.
    • Bersedia tidak menikah selama 1 tahun sejak diangkat sebagai Karyawan PT Pegadaian (Persero);
    • Bersedia ditempatkan di seluruh Wilayah Republik Indonesia;
    • Bersedia mengganti biaya yang telah dikeluarkan selama proses seleksi apabila pelamar telah dinyatakan lulus seleksi tahap akhir dan mengundurkan diri sepihak;
Demikian info pekerjaan ini semoga bermanfaat
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Tata cara pendaftaran lowongan kerja PT Pegadaian (Persero) Tahun 2016 Rating: 5 Reviewed By: Unknown